Rukun islam ada 5 dan penjelasanya
1. Syahadat
Syahadat adalah rukun islam yang pertama, seseorang tidak shah menjadi seorang muslim jika tidak melafalkan kalimat syahadat kalimat ini, kalimat syahadat ini terdiri dari dua kalimat yaitu kalimat pertama berbunyi "Asyhadualla ilaha illalloh" artinya "aku bersaksi bahwa tidak ada tuhan selain Alloh" dan kalimat kedua berbunyi "Waasyhaduanna Muhamadarrosululloh"artinya"Dan Aku bersaksi bahwa nabi Muhammad adalah utusan Alloh" sesudah 2 kalimat ini terucap dari mulut dan mengiyakan dalam hati maka sudah shah orang tersebut menjadi seorang muslim.
2. Sholat
Setelah masuk islam, ternyata tidak semata hanya mengucapkan 2 kalimat syahadat, jika menjadi seorang muslim hukumnya menjadi wajib untuk menjalankan ibadah selanjutnya yaitu sholat 5 waktu dalam sehari semalam, sholat 5 waktu itu terdiri dari sholat shubuh 2 rakaat pada jam 04.30 pagi, sholat dzuhur 4 rakaat pada jam 12.00 siang, sholat Ashar 4 rakaat pada jam 15.00 sore, sholat Magrib 3 rakaat pada jam 18.00 sore dan sholat Isya' 4 rakaat pada jam 19.00 malam hari.
3. Puasa
hal wajib berikutnya jika menjadi seorang muslim adalah kewajiban berpuasa pada bulan suci ramadhan selam 30 hari penuh, bagi wanita yang sedang haid atau seseorang yang sedang sakit orang tersebut boleh tidak berpuasa akan tetapi tetap harus mengganti puasa tersebut dibulan suci ramadhan.
4. Zakat
zakat disini yang dimaksud adalah zakat fitrah, zakat ini dikeluarkan saat seseorang setelah berpuasa, jumlah zakat yang harus dikeluarkan adalah 2,5kg berupa makanan pokok, akan tetapi jika seseorang tidak mampu maka seseorang tidak ada kewajiban untuk mengeluarkan zakat fitrah ini.
5. Haji
rukun islam yang kelima ini, seperti sangat memberatkan, karena akan mengeluarkan biaya yang banyak untuk pergi ke tanah suci makkah untuk melaksanakan haji, akan tetapi rukun islam yang lima ini hanya khusus bagi yang mampu. jika tidak mampu maka akan gugur kewajiban sebagai seorang muslim.
itulah ke 5 rukun islam yang wajib dilakukan bagi seorang muslim, semoga bermanfaat
Comments
Post a Comment